Resep dan Cara Membuat Pepes Ikan Kembung

Warung Betawi, Sering terlintas didalam benak, masakan apa yang cocok
dimasak hari ini. Padahal begitu banyak pariasi Menu makanan, hanya saja tidak terpikirkan sebelumnya. Namun jangan khawatir, kali ini warung betawi punya referensinya yaitu Resep-resep Masakan rumahan yang dimasak setiap hari dan cocok disantap setiap hari, praktis dan mudah.
salah satunya ialah Pepes Ikan Kembung

resep masakan terbaru 2018 resep dan cara membuat pepes ikan

Bumbunya pun sangat mudah dibuat, yang tak kalah enak dan lezat dengan masakan lainnya.
Ingin tahu seperti apa cara membuatnya, Yukk kita simak...Resep dan Cara Membuat Pepes ikan Kembung. Berikut ini:

bumbu dan cara masak masakan rumahan pepes ikan


BAHAN:
  • 4 Buah ikan kembung, bersihkan dan sayat-sayat
  • 4 Lembar daun salam
  • 4 Tangkai daun kemangi
  • 4 Batang serai yang dimemarkan
  • Daun pisang untuk membungkus dan Tusuk gigi
BUMBU ( YANG DI HALUSKAN )
  • 6 Butir bawang merah
  • 3 Siung bawang putih
  • 4 Buah cabai merah besar (cabainya dibakar/garang dulu ya)
  • 5 Buah cabai rawit merah
  • 4 Butir kemiri (kemirinya disangrai) 
  • 1/2 Sendok teh ketumbar
  • 3 Cium kunyit (kunyitnya dibakar/garang dulu ya)
  • Garam dan Gula pasir secukupnya
CARA MEMBUATNYA:
  1. Lumuri ikan dengan bumbu yang dihaluskan tadi dan diam kan selama 10 menit, biar bumbunya meresap
  2. Ambil daun pisang, tata daun salam, kemangi, serai dan ikan  kembung. lalu dibungkus(pepes) semat ujung pepesnya dengan tusuk gigi
  3. Kukus dalam dandang panas selama 30 menit atau sampai matang
  4. Bila sudah matang, Angkat dan bakar selama 5 menit hingga harum
  5. Pepes ikan kembung Siap Disajikan.

UNTUK 4 ORANG

Gimana? Cukup mudah bukan...Semoga dengan adanya resep ini, anda akan selalu masak masakan yang Enak Yaa...

No comments:

Post a Comment

Adbox

@warungbetawibarkumkakap